Posts Tagged ‘Abdul Ghany Aziz’


Dasaad Musin Concern

Kalau Anda menyusuri kawasan Kota Tua Jakarta, maka Anda akan bersua dengan bangunan tua bercat putih. Bangunan ini terletak di Jalan Kunir, 100 meter sebelah utara Museum Fatahillah. Pada bagian muka gedung itu tertulis “Dasaad Musin Concern”, nama perusahaan sang pemilik : Agus Musin Dasaad. Mungkin Anda asing dengan nama tersebut, tapi tidak dengan generasi 1950-an. Di masa itu, ia dikenal sebagai pengusaha terkemuka dan menjadi salah seorang terkaya di Indonesia. Dasaad disebut-sebut sebagai ATM-nya Bung Karno. Dia banyak mendanai aktivitas Soekarno, baik sebelum kemerdekaan terlebih-lebih lagi setelah Indonesia berdaulat. Dasaad lahir di Sulu, Filipina, tahun 1905. Ayahnya berasal dari Menggala, Lampung, sedangkan ibunya orang Sulu. Di usianya yang baru menginjak satu tahun, keluarganya pindah dan menetap di Lampung. Ia lalu tumbuh dan menjalani pendidikan dasar disana. Setelah menyelesaikan pendidikan bisnis dan magang di Singapura, tahun 1923 Dasaad memulai debut bisnisnya. Ia menjual hasil bumi yang diperolehnya dari Palembang, Lampung, dan Bengkulu, kemudian dijualnya ke Jawa, Singapura, hingga Filipina. Pada pertengahan 1930-an, ia berkongsi dengan Ayub Rais, Abdul Ghany Aziz, serta kakak-beradik Djohan dan Djohor. Mereka mendirikan Firma Malaya Import Maatschappij yang mengimpor produk tekstil dari Jepang. Dari bisnisnya itu, mereka kemudian muncul sebagai orang-orang kaya baru di Hindia Belanda.

Di tahun 1941, ia mengakuisisi pabrik tekstil : Kancil Mas di Pasuruan. Setelah itu perputaran bisnisnya langsung meroket hingga mencapai 10 juta gulden per tahun. Seperti mitranya yang lain — Ayub, Djohan-Djohor, dan Ghany; Dasaad banyak membantu perjuangan kemerdekaan. Tak cuma mendanai, ia juga duduk sebagai anggota BPUPKI. Selama revolusi fisik, ia terlibat dalam penyelundupan senjata serta obat-obatan. Koneksinya di Singapura, turut memperlancar pasokan senjata kepada kaum republik. Untuk mengonsolidasi bisnisnya, pada tahun 1946 ia membeli gedung di kawasan Kali Besar. Ya, gedung itu adalah Dasaad Musin Concern yang dimilikinya hingga tahun 1958. Entah mengapa gedung ini kemudian dijualnya. Mungkin untuk menutupi hutang-hutangnya yang semakin membengkak. Di masa Orde Baru, bisnis Dasaad semakin menurun. Perusahaan-perusahaan keagenan miliknya mengalami kerugian yang cukup parah. Sebagaimana dicatat Richard Robison dalam bukunya Indonesia : The Rise of Capital, Dasaad merupakan agen produk-produk Amerika, seperti Lockheed, Westinghouse, dan Kaiser Aluminum. Faktor lainnya, karena ia merupakan orang dekat Soekarno. Dimana pemerintahan ketika itu tak terlalu menyukai para pendukung Bung Karno. Dasaad berpulang pada bulan November 1970, lima bulan setelah Soekarno wafat.

(lebih…)
Iklan