Istana Siak (sumber : riauonline.com)

Dalam buku-buku sejarah Indonesia, kita nyaris tak pernah membaca riwayat Raja Kecil. Namanya tenggelam diantara nama raja-raja besar seperti Hayam Wuruk, Hasanuddin, ataupun Iskandar Muda. Padahal tokoh yang bergelar Sultan Abdul Jalil Rahmad Syah ini juga memiliki riwayat yang tak kalah mentereng. Raja Kecil merupakan seorang penguasa Selat Malaka pada paruh pertama abad ke-18. Dia pernah menjadi raja di Kesultanan Johor, sebelum akhirnya mendirikan Kesultanan Siak Sri Inderapura. Mungkin sebagian Anda ada yang bertanya-tanya : dimanakah Siak Sri Inderapura itu? Apakah kesultanan ini sama dengan Kesultanan Inderapura? Sebagai informasi, Kesultanan Siak Sri Inderapura merupakan kerajaan yang pernah tumbuh di Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Sedangkan Kesultanan Inderapura berlokasi di Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Meski keduanya merupakan entitas politik yang berbeda, namun mereka memiliki pertautan yang sama, yakni dengan Kerajaan Pagaruyung.

Berbeda dengan sejarah Indonesia, di Malaysia riwayat Raja Kecil menjadi catatan penting. Kisahnya diulas seperti halnya kita mengulas perjuangan Diponegoro atau Tuanku Imam Bonjol. Salah satu buku yang banyak dikutip sejarawan Malaysia adalah History of Malaysia yang ditulis oleh Barbara Watson dan Leonard Andaya. Di buku yang lain : Leaves of the Same Tree: Trade and Ethnicity in the Straits of Melaka serta The Kingdom of Johor, Leonard juga membahas sepak terjang tokoh yang satu ini. Jauh sebelum Leonard dan Barbara menguliti Raja Kecil, pada tahun 1866 seorang sastrawan Melayu-Bugis : Raja Ali Haji, juga telah menulis riwayat penguasa Siak tersebut. Buku yang diberinya judul Tuhfat al-Nafis itu, banyak mengoreksi mitos-mitos tentang Raja Kecil yang diceritakan dalam Hikayat Siak. Yang menarik, di Terengganu adapula manuskrip Tuhfat al-Nafis Naskhah Terengganu. Manuskrip ini, menurut budayawan Kepri : Rida K. Liamsi dikenal sebagai Tuhfat al-Nafis versi Melayu. Versi ini seperti hendak merevisi karya Raja Ali Haji yang menurut sebagian orang cenderung Bugis-sentris. Entah apa yang melatari terbitnya Tuhfat al-Nafis versi Melayu itu. Mungkin karena adanya kepentingan politik-sejarah yang hendak mengeliminir peranan suatu bangsa dan menonjolkan bangsa lainnya. Sama seperti halnya Tuhfat al-Nafis, Hikayat Siak-pun juga semacam alat justifikasi politik. Dalam hikayat itu diceritakan bahwa Raja Kecil merupakan putra dari Sultan Mahmud Syah II, yang menurut sebagian ahli sejarah diragukan kebenarannya.

Baca entri selengkapnya »
Iklan

Sejak tahun 2017, Indonesia seperti kebanjiran gerai minuman kekinian. Beberapa merek seperti Kopi Kenangan, Kopi Kulo, Haus, Janji Jiwa, Teguk, dan Esteh Indonesia, seolah-olah tak mau ketinggalan dengan melakukan ekspansi dimana-mana. Diantara beberapa merek tersebut, baru Kopi Kenangan yang beroleh titel unicorn. Perusahaan yang didirikan oleh tiga sekawan Edward Tirtanata, James Prananto, dan Cynthia Chaerunissa itu, telah memiliki 878 outlet per November lalu. Jumlah ini tumbuh sekitar 51,5% dibandingkan akhir tahun 2021. Pantas! di setiap sudut kota terutama di Pulau Jawa, kedai kopi ini dengan mudah kita jumpai. Untuk pendapatannya, konon pada tahun lalu merek yang terkenal dengan kopi gula arennya itu berhasil menjual sekitar 60 juta cup kopi. Yang jika dikonversikan setara Rp 1,2 triliun. Dengan injeksi modal mencapai Rp 5 triliun, omset sebesar itu boleh dibilang cukup reasonable. Pesaingnya : Janji Jiwa, juga tak kalah mengkilap. Perusahaan yang bernaung di bawah Jiwa Group itu telah memiliki lebih dari 900 gerai. Untuk menunjang penjualan kopinya, Jiwa Group juga menawarkan roti premium. Sepotong sandwich spicy bulgogy misalnya, dibanderol seharga Rp 32.000. Melihat penjualan kopi serta rotinya yang tergolong laris, saya memprediksi pendapatan perusahaan ini sedikit di atas Kopi Kenangan.

Mengambil segmen market yang berbeda, dua tahun lalu giliran Esteh Indonesia yang menyeruak ke pasar. Kedai teh yang diinisiasi oleh Haidhar Wurjanto itu, seolah-olah tak mau mengikuti perlombaan kedai kopi yang berdarah-darah. Seperti berlayar di samudera biru, saat ini Esteh telah memiliki lebih dari 1.000 gerai. Jumlah ini tentu akan terus bertambah seiring dengan target sang pendiri yang akan terus berekspansi ke seluruh Indonesia. Agar mereknya lebih dikenal, Esteh tak ragu-ragu menggaet Nagita Slavina. Selebritis yang sedang naik daun itu, didapuk sebagai CEO perusahaan sejak Juli 2022 lalu. Satu lagi pemain minuman kekinian yang tak main-main adalah Teguk. Memang outlet-nya belum sebanyak Esteh atau Janji Jiwa. Tapi perusahaan minuman yang didirikan oleh Maulana Hakim dan Najwa Wahab itu telah membuka gerainya di New York City. Meski baru Teguk yang membuka cabangnya di luar negeri, tapi ini patut diapresiasi. Sebab di era pasar bebas sekarang ini, kesempatan untuk berkembang semakin terbuka. Siapapun bisa merambah mancanegara dan perusahaan asing-pun bisa masuk ke Indonesia.

Baca entri selengkapnya »

There’s a whole world out there, right outside your window. You’d be a fool to miss it ~ Charlotte Eriksson

Bagi Anda yang sudah berulang kali ke Pulau Dewata, tapi belum pernah ke Nusa Penida. Wah sayang sekali..! Kalau Anda suka mengeksplor tempat-tempat baru, pulau di sebelah tenggara Bali itu agaknya cocok untuk menjadi tujuan Anda selanjutnya. Selain pemandangannya yang eksotis, Nusa Penida juga menawarkan alam liar dengan infrastruktur terbatas. Salah satu hal menarik ketika mengunjungi pulau ini adalah perjalanan menyeberangi selat dengan speed boat. Selama penyeberangan, Anda akan disuguhkan bentang alam Bali selatan serta Gunung Agung yang tinggi menjulang. Ada beberapa poin tempat pemberangkatan menuju pulau ini. Yang paling umum adalah dari Pelabuhan Sanur – dekat Pantai Matahari Terbit. Dari sini Anda bisa menyewa kapal cepat dari banyak penyedia dengan tarif bervariasi. Bulan Desember 2022 kemarin, kami menyewa boat dari Semabu Hills dengan tarif Rp 75.000 per orang untuk satu kali trip. Perjalanan kesana kurang lebih memakan waktu 45 menit. Waktu pemberangkatannya di pagi hari, antara pukul 07.00 – 08.00. Sedangkan untuk kepulangan di sore hari, antara pukul 16.00 – 17.00.

Setibanya di Pelabuhan Toya Pakeh, Anda bisa menyewa motor atau mobil jenis minivan. Harga sewanya-pun tak mahal-mahal amat. Untuk motor dikenakan tarif Rp 75.000 per hari, sedangkan mobil Rp 500.000 per hari berikut bensin dan sopir. Kalau Anda ingin duduk nyaman dan menikmati perjalanan, saran saya lebih baik menyewa minivan beserta driver. Selain view perjalanannya yang memanjakan mata, jalan raya di Nusa Penida relatif sempit. Di beberapa titik, salah satu mobil harus mengalah ketika hendak berpapasan. Disamping itu banyak pula jalanan yang berliku disertai tanjakan tajam. Sepanjang perjalanan, diantara spot yang cukup menarik adalah Bukit Teletubbies. Gundukan bukit-bukit kecil seperti di serial Teletubbies itu, bisa Anda jumpai di perjalanan dari arah Diamond Beach menuju Kelingking Beach. Kalau Anda berdua ataupun solo traveler, menyewa motor agaknya menjadi opsi terbaik. Selain lebih murah, Anda bisa mengunjungi lebih banyak destinasi. Mengendarai motor, Anda tak harus bersusah payah mencari parkiran. Terlebih di musim liburan seperti akhir tahun lalu, mencari parkiran di spot-spot favorit menjadi pe er tersendiri. Bagi Anda yang kesini tanpa didampingi tour guide, pastikan ya SIM Card Anda bisa beroleh sinyal. Kalau tidak, Anda tak bisa mengakses Google Maps untuk melihat rute perjalanan. Bukan apa-apa, di Nusa Penida masih minim penunjuk arah. Kalau salah belok, Anda malah nyasar kemana-mana.

Baca entri selengkapnya »

Anwar dibacakan sumpah (sumber : AFP)

Anwar Ibrahim merupakan sosok yang tak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Sehingga terpilihnya beliau sebagai perdana menteri yang ke-10, tak mengejutkan banyak pihak. Ditunjuknya Anwar sebagai pemimpin baru Malaysia, setelah terjadi kebuntuan politik pasca Pemilu 19 November lalu. Dimana dalam Pemilu tersebut, Pakatan Harapan (PH) yang dipimpinnya, hanya meraih 82 kursi. Jumlah ini jauh dari syarat minimal untuk membentuk pemerintahan sendiri, yakni 112 kursi. Karena tak mencapai syarat yang dibutuhkan, maka PH mesti berkoalisi dengan gabungan partai lain. Setelah terjadi lobi-lobi singkat, Perikatan Nasional (PN) yang merupakan peraih kursi terbanyak kedua, enggan bergabung dengannya. Begitupula dengan pemenang ketiga Barisan Nasional (BN). Akibat tak adanya kesepakatan, Yang Dipertuan Agong Sultan Abdullah sempat memanggil anggota dewan dari PN ke istana. Sultan meminta agar PN mau membentuk koalisi pemerintah bersama PH. Tapi sayang, semua anggotanya kompak menolak. Mereka sepakat untuk menjadi oposisi. Lalu sultan-pun meminta dua koalisi lainnya : BN dan GPS (Gerakan Partai Serawak) agar mau bergabung. Meski agak berat, namun akhirnya mereka sepakat untuk membentuk pemerintahan baru.

Bagi sebagian orang, keterpilihan Anwar sudah diprediksi sejak jauh-jauh hari. Ini karena banyaknya rakyat Malaysia yang tak puas atas kepemimpinan Ismail Sabri Yaakob. Anjloknya suara BN – koalisi partai pendukung Ismail – pada Pemilu lalu, membuktikan itu semua. Pada Pilihan Raya Umum yang diikuti oleh 14 juta pemilih, BN hanya beroleh 30 kursi. Jauh dari pemenang kedua : Perikatan Nasional, yang meraih 73 kursi. Melorotnya suara BN, agaknya disebabkan oleh kasus korupsi 1 MDB yang menerpanya. Walau kejadian itu sudah berlangsung lama, namun banyak rakyat Malaysia yang belum percaya. Sejak kasus itu, Malaysia telah mengganti perdana menterinya sebanyak empat kali. Dari tiga perdana menteri, tak satupun diantara mereka yang menjabat hingga dua tahun. Mahathir Mohammad yang sebelumnya pernah menjabat selama 22 tahun, kali ini hanya bertahan 22 bulan. Begitu pula dengan Muhyiddin Yasin yang cuma 17 bulan, dan Ismail Sabri Yaakob 15 bulan.

Baca entri selengkapnya »

Rishi Sunak dan Akshata Murthy

Liz Truss akhirnya menyerah juga. Setelah menjabat selama 50 hari sebagai Perdana Menteri Inggris, tanggal 25 Oktober lalu ia mengajukan pengunduran diri. Posisinya digantikan oleh Rishi Sunak yang sebelumnya menjabat sebagai kanselor. Sunak adalah salah satu dari sekian banyak orang keturunan India yang sukses meniti karier di Inggris Raya. Sebelumnya kita mendengar nama Sadiq Khan, yang menjabat sebagai walikota London. Keberhasilan keturunan British India di Inggris Raya, boleh dibilang cukup mengesankan. Selain sebagai politisi, banyak pula diantara mereka yang sukses di dunia bisnis dan profesional. Mereka ada yang menjadi ahli hukum, ahli kesehatan, dan tak sedikit pula yang menjadi selebritis. Nah, dalam artikel kali ini kami akan mengajak Anda untuk melihat sepak terjang orang-orang keturunan India di Inggris Raya. Ini cukup menarik, mengingat Inggris merupakan ex-penjajah India, yang kemudian banyak menampung para imigran dari anak benua tersebut.

Kalau kita melihat latar belakang keluarga Sunak, mereka adalah para imigran yang telah berpindah-pindah dari British India ke Afrika Timur, lalu ke Inggris. Kedua kakenya berasal dari Punjab yang bermigrasi ke Afrika Timur pada dekade 1930-an. Ayah Sunak lahir di Kenya, sedangkan ibunya di Tanzania. Keluarga mereka lalu bermigrasi ke Inggris pada dekade 1960-an. Mereka menikah di Leicester tahun 1977, sebelum akhirnya pindah ke Southampton. Yashvir Sunak sang ayah, berprofesi sebagai ahli kesehatan di Pelayanan Kesehatan Nasional. Sedangkan ibunya Usha Sunak, mengelola apotek keluarga yang terletak di Burgess Road, Southampton. Rishi merupakan anak tertua dari tiga orang bersaudara. Adik-adiknya juga tergolong sukses. Raakhi Williams adiknya yang paling kecil, menjabat sebagai chief strategi dan perencanaan di salah satu lembaga Perserikatan Bangsa-Bangsa. Rishi menikah dengan Akshata Murthy, putri dari Narayana Murthy, yang merupakan pendiri sekaligus pemilik perusahaan teknologi : Infosys.

Baca entri selengkapnya »

Stadion Kanjuruhan rusuh (sumber : pikiran-rakyat.com)

Tragedi Kanjuruhan merupakan titik nadir sepak bola Indonesia. Tak pernah ada sebelumnya, ratusan orang meninggal gara-gara nonton sepak bola. Baru kali ini, kita menyaksikan orang-orang bergelimpangan di dalam stadion. Ada yang karena sesak napas, terinjak-injak, bahkan ada yang sudah mati. Koordinator Indonesia Police Watch, Sugeng Teguh Santoso mengatakan, ada kesalahan prosedur dalam penanganan ribut-ribut suporter di Stadion Kanjuruhan Sabtu (1 Oktober) malam lalu. Dalam peristiwa itu, ditemukan adanya penggunaan gas air mata, yang sebenarnya dilarang dalam peraturan FIFA. Larangan itu tentulah bukan tanpa sebab. Karena sebelumnya di negara lain, sudah ada kejadian yang menewaskan ratusan orang akibat penggunaan gas air mata. Di Peru pada tahun 1964, pernah terjadi 328 suporter meninggal karena tembakan gas air mata. Kala itu tim nasional Peru yang bertanding melawan Argentina, kalah 0-1. Tak menerima kekalahan tim pujaannya, para pendukung Peru-pun lantas mengamuk. Ya, miriplah seperti tragedi Kanjuruhan satu minggu lalu. Dimana Arema kalah 2-3 dari rival abadinya : Persebaya, yang kemudian memicu Aremania (pendukung Arema FC) untuk masuk ke dalam lapangan.

Semula, memang hanya satu orang yang masuk. Dia merangkul kiper Arema dan menyalami para pemain lainnya. Namun tak berselang lama, tiba-tiba ratusan suporter lainnya ikut melompat pagar, berhamburan, dan seperti membuat keonaran di tengah lapangan. Setidaknya itulah yang terlihat oleh para aparat, yang malam itu diperkuat 2.000 orang personil. Khawatir rusuh makin membesar, sejumlah aparat nampak sudah tak sabaran. Mereka main pentung, main tendang, hingga suporter yang sudah kecewa semakin emosi. Seharusnya aparat tak perlu bertindak berlebihan. Tak perlu menembakkan gas air mata, terlebih ke arah tribun dimana banyak suporter tak berdosa sedang berusaha untuk keluar. Apalagi, pada malam itu tak ada bentrok antar suporter. Yang ada hanyalah kekecewaaan massa yang hendak dilampiaskan.

Baca entri selengkapnya »

Dasaad Musin Concern

Kalau Anda menyusuri kawasan Kota Tua Jakarta, maka Anda akan bersua dengan bangunan tua bercat putih. Bangunan ini terletak di Jalan Kunir, 100 meter sebelah utara Museum Fatahillah. Pada bagian muka gedung itu tertulis “Dasaad Musin Concern”, nama perusahaan sang pemilik : Agus Musin Dasaad. Mungkin Anda asing dengan nama tersebut, tapi tidak dengan generasi 1950-an. Di masa itu, ia dikenal sebagai pengusaha terkemuka dan menjadi salah seorang terkaya di Indonesia. Dasaad disebut-sebut sebagai ATM-nya Bung Karno. Dia banyak mendanai aktivitas Soekarno, baik sebelum kemerdekaan terlebih-lebih lagi setelah Indonesia berdaulat. Dasaad lahir di Sulu, Filipina, tahun 1905. Ayahnya berasal dari Menggala, Lampung, sedangkan ibunya orang Sulu. Di usianya yang baru menginjak satu tahun, keluarganya pindah dan menetap di Lampung. Ia lalu tumbuh dan menjalani pendidikan dasar disana. Setelah menyelesaikan pendidikan bisnis dan magang di Singapura, tahun 1923 Dasaad memulai debut bisnisnya. Ia menjual hasil bumi yang diperolehnya dari Palembang, Lampung, dan Bengkulu, kemudian dijualnya ke Jawa, Singapura, hingga Filipina. Pada pertengahan 1930-an, ia berkongsi dengan Ayub Rais, Abdul Ghany Aziz, serta kakak-beradik Djohan dan Djohor. Mereka mendirikan Firma Malaya Import Maatschappij yang mengimpor produk tekstil dari Jepang. Dari bisnisnya itu, mereka kemudian muncul sebagai orang-orang kaya baru di Hindia Belanda.

Di tahun 1941, ia mengakuisisi pabrik tekstil : Kancil Mas di Pasuruan. Setelah itu perputaran bisnisnya langsung meroket hingga mencapai 10 juta gulden per tahun. Seperti mitranya yang lain — Ayub, Djohan-Djohor, dan Ghany; Dasaad banyak membantu perjuangan kemerdekaan. Tak cuma mendanai, ia juga duduk sebagai anggota BPUPKI. Selama revolusi fisik, ia terlibat dalam penyelundupan senjata serta obat-obatan. Koneksinya di Singapura, turut memperlancar pasokan senjata kepada kaum republik. Untuk mengonsolidasi bisnisnya, pada tahun 1946 ia membeli gedung di kawasan Kali Besar. Ya, gedung itu adalah Dasaad Musin Concern yang dimilikinya hingga tahun 1958. Entah mengapa gedung ini kemudian dijualnya. Mungkin untuk menutupi hutang-hutangnya yang semakin membengkak. Di masa Orde Baru, bisnis Dasaad semakin menurun. Perusahaan-perusahaan keagenan miliknya mengalami kerugian yang cukup parah. Sebagaimana dicatat Richard Robison dalam bukunya Indonesia : The Rise of Capital, Dasaad merupakan agen produk-produk Amerika, seperti Lockheed, Westinghouse, dan Kaiser Aluminum. Faktor lainnya, karena ia merupakan orang dekat Soekarno. Dimana pemerintahan ketika itu tak terlalu menyukai para pendukung Bung Karno. Dasaad berpulang pada bulan November 1970, lima bulan setelah Soekarno wafat.

Baca entri selengkapnya »

Putin dan Abramovich

Pada bulan Juni lalu situs berita bisnis http://www.visualcapitalist.com kembali merilis grafik migrasi para miliuner dunia. Mengutip dari Henley Global Citizens Report, diperkirakan ada sekitar 15.000 miliuner Rusia dan 10.000 miliuner China yang meninggalkan negaranya di tahun 2022 ini. Yang menarik, Indonesia juga termasuk ke dalam 10 besar negara yang ditinggalkan oleh para miliunernya. Tercatat ada 600 miliuner yang meninggalkan Indonesia yang disinyalir pindah ke Singapura. Dengan perginya miliuner-miliuner ini, maka secara tak langsung negara yang ditinggalkan akan kehilangan potensi pendapatan yang bisa diperoleh. Dan yang mendapatkan untung tentu adalah negara-negara yang kedatangan para miliuner. Dari 10 besar negara tujuan miliuner, terlihat bahwa negara-negara Barat cukup mendominasi. Rinciannya : Australia akan menerima 3.500 miliuner, Amerika Serikat 1.500 miliuner, Portugal 1.300 miliuner, Yunani 1.200 miliuner, Kanada 1.000 miliuner, dan Selandia Baru 800 miliuner. Selain itu, negara-negara tax haven seperti Uni Emirat Arab dan Singapura juga kemasukan miliuner dalam jumlah besar. Masing-masing 4.000 dan 2.800 miliuner. Begitupula dengan Israel yang menerima sekitar 2.500 miliuner. Sebagai catatan, definisi miliuner disini adalah seseorang yang memiliki kekayaan bersih di atas USD 1 milyar (atau setara Rp 14,7 triliun).

Kalau kita melihat secara sekilas, negara-negara yang menjadi tujuan para miliuner adalah negara yang memberikan kemudahan berusaha. Berdasarkan data Indeks Kemudahan Berbisnis yang dirilis World Bank pada tahun 2020 lalu, terlihat bahwa tingkat kemudahan di negara-negara tersebut memang berada di level atas. Kecuali Yunani, semuanya masuk klasifikasi “sangat mudah”. Namun kalau kita sigi lebih dalam lagi, Rusia dan China sebenarnya juga masuk ke dalam kategori “sangat mudah”, bahkan peringkat mereka berada di atas Israel. Tetapi mengapa banyak miliuner yang kabur dari negara tersebut? Nah, dalam artikel kali ini kita akan membedah tiga hal yang menjadi alasan mereka lari dari negara asalnya.

Baca entri selengkapnya »

Stasiun Manggarai

Tahun 2010, saya pernah membahas mengenai revitalisasi KRL Commuter Jabodetabek di artikel ini (KRL Jabotabek, Ayo Berbenah !). Disitu saya berharap agar sepuluh tahun ke depan kita bisa memiliki fasilitas kereta komuter yang modern. Namun hanya tiga tahun berselang, harapan saya terkabul. Tak perlu menunggu sepuluh tahun, di tahun 2013 kita sudah memiliki kereta komuter yang boleh dibilang cukup modern. Memang belum serancak yang ada di Singapura, tapi boleh lah. Ketika itu di bawah kepemimpinan Ignasius Jonan, PT Kereta Api Indonesia (KAI) benar-benar melakukan revitalisasi. Tak hanya kereta luar kota saja yang dibenahinya, tapi juga kereta dalam kota atau yang dikenal dengan KRL Commuter Jabodetabek. Jonan menyadari, selama ini KRL Commuter mengalami inefisiensi. Dari kebocoran karcis, pegawainya yang korup, hingga jaringannya yang tak efektif.

Pelan-pelan, satu-satu, permasalahan demi permasalahan ia tangani. Langkah pertama yang ia lakukan adalah membenahi problem kepegawaian KAI yang seabrek. Ia lalu menaikkan gaji pegawai KAI berlipat-lipat. Masalah kebocoran karcis, disiasatinya dengan penggunaan tiket elektronik. Sejak saat itu, semua pengguna KRL harus memiliki tiket kereta, dan gak ada lagi yang bisa bayar petugas di atas rangkaian. Selain itu, ia juga memperbaiki fasilitas kereta dan stasiun. Semua rangkaian tak ada lagi yang tak ber-AC. Pedagang asongan dilarang masuk ke stasiun, apalagi sampai ke dalam rangkaian. Toilet stasiun-pun juga tak luput dari pembenahannya. Jonan juga mengubah jalur kereta yang selama ini tak efektif. Ia menambah lintasan Bogor yang hanya melayani rute Jakarta Kota, dengan rute baru menuju Jatinegara. Dari Bekasi, ia juga memecah jalur ke Jakarta Kota, via Manggarai dan Pasar Senen. Dengan segala pembenahan itu, jumlah penumpang KRL melonjak gak karu-karuan. Dari sebelumnya cuma empat ratus ribu per hari, naik hingga menyentuh angka satu juta.

Baca entri selengkapnya »

Konflik Rusia-Ukraina sudah memasuki bulan keempat. Namun hingga saat ini kita belum melihat tanda-tanda bahwa konflik ini akan berakhir. Sebagian pihak menilai, bahwa konflik ini memang ada yang mengipasi agar pihak yang menangguk untung bisa mendapat profit lebih banyak lagi. Dalam catatan sejarah, konflik antara Rusia-Ukraina bukan terjadi baru-baru ini. Tapi sudah berlangsung sejak tahun 2014 lalu. Dimana ketika itu Rusia menganeksasi Semenanjung Krimea yang merupakan bagian dari Ukraina. Latar belakang konflik tersebut dipicu oleh keinginan etnis Rusia di Krimea yang ingin bergabung dengan Rusia. Entah benar entah tidak, konon katanya keinginan tersebut hanyalah setting-an penguasa Moskow agar Rusia bisa menguasai Laut Hitam. Kalau ditarik lebih jauh lagi, sebenarnya perseteruan antara dua negara bertetangga itu telah berlangsung lama, yakni ketika Kekaisaran Rusia berkuasa. Kala itu rakyat Ukraina acap di-bully oleh para tsar Rusia. Setelah Kekaisaran Rusia runtuh di tahun 1917, Ukraina-pun tak otomatis menjadi negara berdaulat. Mereka dipaksa masuk ke dalam federasi Uni Sovyet yang dipimpin oleh Rusia.

Meski beberapa penguasa Soviet ada yang berdarah Ukraina, namun sebagian besar masyarakat Ukraina tak nyaman berada di bawah bayang-bayang Rusia. Ukraina menganggap Rusia sebagai tetangga yang resek, yang maunya menang sendiri. Akibat ketidaknyamanan itu, setelah merdeka di tahun 1991 Ukraina bertekad untuk bergabung dengan masyarakat Barat – dalam hal ini NATO dan Uni Eropa. Melihat keinginan Ukraina yang hendak bergabung dengan blok Barat, membuat Rusia ketar-ketir. Vladimir Putin — presiden Rusia — takut, jika Ukraina masuk NATO, maka Amerika akan menjadikan negeri itu sebagai basis pangkalan militernya. Ini tentu akan mengancam keamanan dan stabilitas Rusia. Mengingat Ukraina merupakan halaman depan yang berbatasan langsung dengan Rusia. Karena itulah, maka berkali-kali Putin meminta Zelensky (presiden Ukraina) untuk tidak bergabung dengan NATO. Namun karena Ukraina merasa sebagai negara berdaulat — yang sudah tak nyaman dengan perundungan yang diterimanya selama ini – keputusan bergabung dengan NATO-pun sudah menjadi tekad mereka. Buntunya perundingan antara Putin dan Zelensky, berujung pada invasi Rusia di akhir bulan Februari lalu.

Baca entri selengkapnya »